
Mahkamah Agung Republik Indonesia membuka kesempatan kepada Warga Negara Indonesia pria dan wanita yang memiliki integritas dan komitmen tinggi untuk menjadi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Golongan III/a untuk diangkat sebagai Panitera Pengganti dan Jurusita.
Formasi Jabatan
Calon Panitera Pengganti (CPP)
- Calon Panitera Pengganti (CPP) Peradilan Umum dan Peradilan Tata Usaha Negara (TUN)
- Lulusan Sarjana (S1) Fakultas Hukum
- Calon Panitera Pengganti (CPP) Peradilan Agama
- Lulusan Sarjana (S1) Fakultas Syari’ah atau Fakultas Hukum yang menguasai Hukum Islam (Ahwal Syakhshyiah, Perbandingan Mazhab dan Hukum, Jinayah Siyasah, Mualamah, Ilmu Hukum)
Calon Jurusita (CJS)
- Calon Jurusita (CJS) Peradilan Umum dan Peradilan Tata Usaha Negara (TUN)
- Lulusan Sarjana (S1) Fakultas Hukum
- Calon Jurusita (CJS) Peradilan Agama
- Lulusan Sarjana (S1) Fakultas Syari’ah atau Fakultas Hukum yang menguasai Hukum Islam (Ahwal Syakhshyiah, Perbandingan Mazhab dan Hukum, Jinayah Siyasah, Mualamah, Ilmu Hukum)
Syarat dan Ketentuan
- Warga Negara Indonesia yang bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, setia, dan taat kepada Pancasila, UUD 1945, dan Negara Kesatuan Republik Indonesia.
- Berkelakuan baik dan tidak pernah dihukum penjara atau kurungan berdasarkan putusan pengadilan yang memiliki kekuatan hukum tetap.
- Tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri atau tidak dengan hormat sebagai PNS/ Anggota TNI/ Polri atau diberhentikan tidak dengan hormat sebagai pegawai swasta.
- Tidak berkedudukan sebagai CPNS atau Pegawai Negeri Sipil (PNS) dan tidak sedang terikat perjanjian/ kontrak kerja dengan instansi lain.
- Tidak bersuami/ beristrikan seorang yang berkewarganegaraan asing atau tanpa kewarganegaraan.
- Sehat jasmani dan rohani.
- Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Negara Republik Indonesia dan tidak bisa mengajukan usul mutasi/pindah sebelum memiliki masa kerja 5 (lima) tahun.
- Index Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 2,75 (dua koma tujuh lima) skala 4,00 (empat koma nol).
- Usia pada saat pendaftaran maksimal 35 tahun per 31 Desember 2012 (lahir setelah 30 November 1977)
Pengumuman Pendaftaran
- Pendaftaran diumumkan secara resmi melalui website Mahkamah Agung RI, website masing-masing Dirjen pada 4 Lingkungan Peradilan, website dan papan Pengumuman pada tiap-tiap pengadilan tingkat banding di Seluruh NKRI
- Daftar Nama pengadilan Tingkat Banding dan Alamatnya dapat dilihat pada link kedua dibawah ini
- Pendaftaran diakses secara online melalui website yang tercantum pada link pertama berikut ini mulai 16 Juli s.d 28 Juli 2012
Pelaksanaan Ujian Praktek dan Seleksi Administrasi
- Ujian Praktek dan Tes Administrasi dilaksanakan mulai tanggal 6 Agustus s.d 10 Agustus 2012
- Peserta mengikuti Ujian Praktek dan Seleksi Administrasi sesuai dengan Lokasi seleksi Administrasi yang sudah dipilih oleh peserta yang bersangkutan dan tercantum pada dokumen pendaftaran
- Peserta diwajibkan untuk memenuhi semua dokumen yang tecantum dalam persyaratan
Pelaksanaan Ujian Tulis
- Pelamar yang dinyatakan lulus Ujian Praktek dan Seleksi Administrasi (dibuktikan dengan nomor Ujian) dapat mengikuti Ujian Tulis pada 8 September 2012
- Data peserta dan tempat Ujian Tulis diumumkan pada tempat peserta mengikuti Ujian Praktek dan Seleksi Administrasi
- Ujian Tulis meliputi Tes Kemampuan Dasar (TKD) dan Tes Kemampuan Bidang (TKB)
Daftar Online — Daftar Pengadilan
sumber: warta kerja